Video Terkini

Lovely Brothers

Lovely Brothers
share your love

Tuesday, 17 July 2012

CINTA LAURA KE PENTAS DUNIA LEWAT " HOLLYWOOD DREAMS "

Aktris sekaligus penyanyi Cinta Laura meluncurkan album baru bertajuk “Hollywood Dreams”. Inilah album kedua Cinta setelah album berjudul “Cinta Laura” diluncurkan pada 2010.
“Saya sangat bahagia dengan album kedua ini,” kata Cinta saat ditemui di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Senin (16/7). “Menurutku, lagu-lagu di album kedua lebih enak daripada yang pertama juga lebih dewasa.”
Cinta mengaku sudah banyak melatih kemampuan bernyanyi sebelum menggarap album kedua ini. Cinta ingin menunjukan karekter vokalnya yang lebih kuat dari album pertama. “Album ini sangat sesuai dengan style aku, lagu di album kedua lebih nge-beat dan aku suka lagu-lagu seperti itu,” katanya.
Dalam album ini ada dua lagu berbahasa Inggris berjudul Playlist dan Boomerang. Di situ, Cinta berkolaborasi dengan penyanyi Amerika.
“Ada dua lagu dalam bahasa inggris yang dibikin di Los Angeles bareng produser Amerika dan Kanada,” kata Cinta. “Mudah-mudahan fans aku dan orang-orang yang beli album aku bakal suka dengan album ini dan berharap bisa lebih sukses dari album yang pertama.”
Total ada 11 lagu baru di album ini termasuk Tulalit, lagu hasil kolaborasi dengan Rayi RAN dan DJ Sumantri yang sudah ia luncurkan 18 Juni silam. Lagu lain: Playlist, Bisa Gila, Show Me Ur Love, Boomerang, All Of My Life, Cintaku di Kamu, Cinta Atau Karma, Have Some Fun, Can’t Live, dan Raja Eksis.
Bagi Cinta, perempuan kelahiran Quakenbrück, Jerman, 17 Agustus 1993, proses rekaman album Hollywood Dreams menjadi pengalaman yang luar biasa baginya. Karena ada dua lagu yang tidak lepas dari hasil karya Cinta sendiri. “Di lagu Cinta atau Karma dan Have Some Fun aku yang buat konsepnya,” kata Cinta.
Album Hollywood Dreams ini tidak hanya merangkum impian Cinta yang kini sedang menjalani menempuh pendidikan di Columbia University, New York, Amerika Serikat. Itu juga sarana dia untuk terjun ke dunia internasional lewat akting dan prestasi akademis. (Bagus Zuhair)

Sumber : www.cekricek.co.id

No comments:

Post a Comment