Persamaan Zakat - Infaq - Shodaqoh
"Ambillah Shodaqoh / Zakat dari sebagian harta mereka, dengan itu kamu membersihkan dan mensucikan mereka dan berdoalah untuk mereka. Sesungguhnya doa kamu itu menjadi ketentraman jiwa bagi mereka. Dan Allah Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui " ( QS; At Taubah 9:103 )
Makna ZIS bagi orang miskin
- Sama-sama perintah Allah yang berkenaan dengan keberadaan amwal ( harta ), yang dititipkan Allah kepada hamba-Nya.
- Dalam Qur`an seringkali penyebutannya berbeda tapi maksudnya sama : " Apakah kamu takut akan ( menjadi miskin ) karena kamu memberikan shodaqoh sebelum mengadakan pembicaraan dengan Rasul ? Maka jika kamu tiada memperbuatnya dan Allah telah memberi taubat kepadamu maka dirikanlah shalat, tunaikanlah zakat, taatlah kepada Allah dan Rasul-Nya ; dan Allah Maha Mengetahui apa yang kamu kerjakan ( QS;Mujadillah 58;13 )
- Yang membedakan adalah ketentuan fiqh yang menjelaskan tentang tertib pelaksanaannya masing2.
- " Katakanlah: ' Bahwasannya aku hanyalah seorang manusia seperti kamu, diwahyukan kepadaku bahwasannya Ilahmu adalah Ilah Yang Maha Tunggal, maka tetaplah pada jalan yang lurus menuju kepada-Nya dan mohonlah ampun kepada-Nya. Dan kecelakaan besarlah bagi orang-orang yang mempersekutukan-Nya (yaitu) orang-orang yang tidak menunaikan zakat dan mereka ingkar akan adanya (kehidupan) akhirat. ( QS; Fushilaat 41:6-7 )
- Hakekat Diri = Hamba Allah atau Hamba Nafsu ? " Dan aku tidak menciptakan jin dan manusia melainkan supaya mereka mengabdi melayaniku " ( QS; Adz-dzariyat 51:56 ) ATAU " Maka pernahkah kamu melihat orang yang menjadikan hawa nafsunya sebagai Ilahnya dan Allah telah mengunci mati pendengaran dan hatinya dan meletakkan tutupan atas penglihatannya? Maka siapakah yang akan memberinya petunjuk sesudah Allah ( membiarkannya sesat ). Maka mengapa kamu tidak mengambil pelajaran ? ( QS: Jatsiyah 45:23 )
- Hakekat Harta = Titipan " Dan tidaklah kami ( Jibril ) turun, kecuali dengan perintah Rabb mu. Kepunyaan-Nya lah apa-apa yang ada dihadapan kita dan apa-apa yang ada diantara keduanya, dan tidaklah Rabb mu lupa. Rabb yang menguasai langit dan bumi dan apa-apa yang ada diantara keduanya, maka layanilah Dia dan berteguh hatilah dalam ibadah ( pelayanan ) kepada-Nya. Apakah kamu mengetahui ada seorang yang sama dengan Dia ( yang patut dilayani )? ( QS; Maryam 19:64-65 )
"Ambillah Shodaqoh / Zakat dari sebagian harta mereka, dengan itu kamu membersihkan dan mensucikan mereka dan berdoalah untuk mereka. Sesungguhnya doa kamu itu menjadi ketentraman jiwa bagi mereka. Dan Allah Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui " ( QS; At Taubah 9:103 )
Makna ZIS bagi orang miskin
- Membersihkan diri dari hawa nafsu / Faktor penyebab kemiskinan
- Syahwat---> orientasi seksual menyimpang, materialisme & eksistensialisme
- Dzon yang salah----> lepas dari isti`anah
- Penyakit Hati----> iri, dengki, jengkel, dendam dll
- Sifat Penyimpangan Fitrah---> Jazu`an (Sambat), Manu`an (Pelit/Egois), Ajulan (Tergesa-gesa), Dhoifan (Melemah-lemahkan diri ujungnya berupa masal / kasal), Kabad (Merasa berat / Membesar-besarkan masalah)
3. Tolok Ukur--->semakin kuat dalam isti`anah & taqorub, serta makin gigih dalam bekerja mendapat
kan nafkah semata-mata demi meraih ridho Allah---> perintah Allah adalah menjadi muzakki bukan
mustahiq
Makna ZIS bagi orang kaya
- Menbersihkan diri dari hawa nafsu----> Kesombongan, mentang-mentang dll. " Qarun berkata : ' Sesungguhnya aku hanya diberi harta itu, karena ilmu yang ada padaku.' Dan apakah ia tidak mengetahui, bahwasannya Allah sungguh telah membinasakan umat-umat sebelumnya yang lebih kuat daripadanya, dan lebih banyak mengumpulkan harta? Dan tidaklah perlu ditanya kepada orang-orang yang berdosa itu, tentang dosa-dosa mereka." ( QS. Al-Qashah 28;78 )
- Mensucikan Aqidah---> harta sebagai media meraih mardhotillah
- Tolok ukur---> semakin peduli kepada kemuliaan Islam & kaum muslimin (Izzul Islam wal muslimin)--->semakin dermawan--->Infaq&Shodaqoh lebih sering---> mencari nilai plus & Ridho Allah,serta takut hisab--->Contoh: Sahabat Abdurrahman bin Auf Ra., Iyadh bin Ghanim dll
No comments:
Post a Comment